Bosowa School Makassar Gelar Tadarrus Al-Qur'an dan Malam Bina Iman Taqwa

    Bosowa School Makassar Gelar Tadarrus Al-Qur'an dan Malam Bina Iman Taqwa

    MAKASSAR   - Pada Selasa, 11 April 2023, Bosowa School Makassar menggelar kegiatan Tadarrus Al-Qur'an dan Malam Bina Iman dan Taqwa (MABIT) yang dihadiri oleh seluruh siswa dan tenaga pendidik. 

    Kegiatan ini merupakan upaya dari pihak sekolah untuk meningkatkan keimanan di bulan suci Ramadhan.

    Kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa ini dimulai setelah acara berbuka puasa bersama. Para siswa dan guru-guru lalu memulai dengan shalat tarawih dan dilanjutkan dengan tadarrus Al-Quran. 

    Setelah Tadarrus Al-Qur'an, dilanjutkan dengan Malam Bina Iman dan Taqwa dengan shalat tahajud berjamaah dan sahur bersama. 

    Setelah shalat subuh, siswa juga diberikan kultum subuh yang membahas keutamaan shalat subuh berjamaah.

    Siswa diharapkan dapat memahami nilai-nilai sosial dan kebersamaan dalam Islam yang mana shalat subuh berjamaah dapat membantu meningkatkan kualitas hubungan antar sesama.

    Guru Bosowa School Makassar, Ilham Rahmat menyampaikan rasa syukurnya atas keberhasilan acara tersebut dan harapannya atas kegiatan Tadarrus Al-Quran dan MABIT ini.

    "Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi bagian dari upaya kami dalam membentuk karakter siswa dan siswi yang berkualitas, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan di bulan penuh berkah ini, " ujarnya.

    Semoga kegiatan Tadarrus Al-Qur'an dan Malam Bina Iman dan Taqwa di Bosowa School Makassar dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk mengadakan kegiatan serupa.

    unibos bosowa school makassar tadarus
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    IMPS Koperti UIN Alauddin Makassar Sukses...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Walikota dan Ketua TP PKK Makassar...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Hendri Kampai: Saat Politisi Terjebak Janji Politik
    MCM Dorong Menkomdigi dan DPR RI Kaji Soal Pembatasan Medsos bagi Anak-anak

    Tags